MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA AL-QURAN SURAH AN-NAS MELALUI STRATEGI DIRECT INSTRUCTION PADA SISWA KELAS II SDN UPT ANJIR PULANG PISAU

Rusdiannur Rusdiannur, Rio Irawan

Abstract


Pada SDN UPT Anjir Pulang Pisau merupakan salah satu sekolah yang melaksanakan pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti pada materi Ayo Belajar Al-Quran (Surah An-nas) dari 17 siswa yang memepelajari materi tersebut, beberapa siswa belum memenuhi Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran dibawah (70) sebanyak 10 orang siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya peningkatan kemampuan membaca Al-Quran surah An-nas dengan menerapkan Model Pembelajaran Direct Instruction pada siswa kelas II di SDN UPT Anjir Pulang Pisau.

Metode penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), yang terdiri dari dua siklus yaitu siklus I dan siklus II, penelitian ini dilakukan pada siswa kelas II di SDN UPT Anjir Pulang Pisau Tahun Pelajaran 2023/2024. Pengumpulan data menggunakan Observasi, dokumentasi, dan tes. Analisis proses tindakan yang terdiri dari perencanaan, tindakan, mengamati dan merefleksi, serta analisis kemampuan membaca pada setiap siklus. Indikator keberhasilan penelitian ini adalah 80 untuk ketercapaian kemampuan membaca secara klasikal dan 75 untuk nilai rata-rata secara individu.

Hasil penelitian menunjukan bahwa pada siklus I, keberhasilan proses mencapai 59%, sementara untuk nilai rata-rata didapat 73. Lalu meningkat pada siklus II yaitu keberhasilan proses mencapai 94% dan keberhasilan untuk nilai rata-rata didapat 80

Full Text:

PDF

References


Abdurrahman, 2012. Anak Berkesulitan Belajar, Rineka Cipta,Jakarta

Adelia Meisya dkk., 2022. Upaya guru dalam mengatasi Kesulitan siswa SD dalam membaca Al-Quran di yayasan Sibalul Khayr Al Ibana, (Online), https://www.neliti.com/id/ publications/448238/upaya-guru-dalam-mengatasi-kesulitan-siswa-sd-dalam-membaca-al-quran-di-yayasan), di akses 22 Juli 2023.

Arikunto, S. (2016). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : Rineka Cipta.

Dewi Purnamasari, 2017. Pendidikan Karakter Berbasis Al-Quran. Islamic Counseling : Jurnal Bimbingan dan Konseling Islam.

Fathoni Ahmad, 2023. INSTRUMEN PENELITIAN untuk PTK, (Online), https://www.academia.edu/22466443/INSTRUMEN_PENELITIAN_untuk_ptk), di akses 22 Juli 2023 Nurmawati, 2016. Evaluasi Pendidikan Islam. Bandung: Penerbit Cita Pustaka Media.

Nana Sudjana, 2013. Dasar-dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar Baru Algesindo.

Rusman, 2018. Model-model pembelajaran (Mengembangkan Profesionalisme Guru). Jakarta : Raja Grafindo Persada.

Sekolahku, 2019. Bagaimana Cara Menyusun PTK?, (Online), (https://www.gurusiana.id /read/marlupi/article/bagaimana-cara-menyusun-ptk-661240), di akses 22 Juli 2023

Slameto, 2015. Belajar dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Jakarta : Rineka Cipta.

Subyantoro, 2019. Penelitian tindakan kelas : metode, kaidah penulisan, dan publikasi /Prof. Dr. Subyantoro, M.Hum. Depok: RajaGrafindo Persada.

Sugiyono, 2015. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Gamal, 2020. Model Pembelajaran : Pengertian,ciri,jenis dan macam model, (Online), (https://serupa.id/model-pembelajaran-pengertian-ciri-jenis-macam-contoh/), di akses 21 Juli 2023.

Gamal, 2022. Model Pembelajaran Langsung(Direct Instruction, (Online), (https://serupa.id/model-pembelajaran-langsung-direct-instruction/ ), di akses 21 Juli 2023

Trianto, 2015. Model Pembelajaran Terpadu. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Zainal Abidin dkk., 2021. Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekert Kelas2, Jakarta Selatan : Kemdikbudristek.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.