PENGGUNAAN METODE DISKUSI KELOMPOK DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA PADA MATERI SIFAT WAJIB ALLAH DI KELAS VIIA MTsS. AN NUR BANJAREJO

Mahrokim Mahrokim, Muslimah Muslimah

Abstract


Metode diskusi kelompok dipilih sebagai pendekatan pembelajaran yang berfokus pada interaksi aktif antara siswa, sehingga diharapkan dapat mendorong pemahaman yang lebih baik terhadap konsep sifat wajib Allah. Oleh karena itu Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan metode diskusi kelompok dalam meningkatkan pemahaman siswa materi sifat wajib Allah di Kelas VIIA MTsS An-Nur Banjarejo. Penelitian ini menggunakan analisis deskriftif yang dilakukan melalui Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan melibatkan 20 siswa kelas VIIA sebagai subjek penelitian. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus, dengan masing-masing siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Data penelitian diperoleh melalui tes tulis yang dirancang khusus untuk mengukur pemahaman siswa materi sifat wajib Allah sebelum dan setelah penerapan metode diskusi kelompok. Selain itu, observasi kelas, wawancara, dan catatan lapangan juga digunakan untuk memperoleh data kualitatif materi respon siswa dan proses pembelajaran yang terjadi selama implementasi metode diskusi kelompok. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode diskusi kelompok secara signifikan meningkatkan pemahaman siswa materi sifat wajib Allah. Hal ini terlihat dari peningkatan rata- rata skor tes tulis siswa pada setiap siklus penelitian. kesimpulannya, metode diskusi kelompok terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa materi sifat wajib Allah di Kelas VIIA MTsS. An-Nur Banjarejo.


Full Text:

PDF

References


Pembelajaran menggunakan Metode Diskusi, berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan yang telah diuraikan dapat disimpulkan bahwa penerapan metode diskusi kelompok terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa materi sifat wajib Allah di Kelas VIIA MTsS. An Nur Banjarejo. Peningkatan tersebut terlihat dari nilai rata-rata siklus I yaitu 67,20, dan siklus II 77,40. Dengan demikian penelitian Tindakan kelas menggunakan Metode Diskusi dikatakan berhasil untuk meningkatkan hasil belajar siswa.

Referensi

Abdullah, A. H. 2012. Metode Diskusi dalam Pembelajaran Akidah Akhlak. Edukasi: Jurnal Penelitian Pendidikan Agama dan Keagamaan, 10(2).

Hamzah, A., & Amir, A. 2015. Penerapan Metode Diskusi Kelompok untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa. Jurnal Pendidikan Fisika dan Teknologi, 1(1).

Mahdi, S. A., & Ulfah, S. 2018. Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis melalui Metode Diskusi Kelompok pada Mata Pelajaran IPS di Kelas VII MTSN Sawangan 01 Depok. Eduma: Mathematics Education Learning and Teaching Journal, 7(1).

Marzuki, A., & Syam, A. 2014. Strategi Pembelajaran Akidah Akhlak . Jakarta: RajaGrafindo Persada.

Nursid, S., & Mahrani, S. 2017. Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa dengan Menggunakan Metode Diskusi Kelompok di Kelas VII Madrasah Tsanawiyah. Jurnal Pendidikan Matematika, 11(1).

Slameto. 2014. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.

Sudjana, N. 2014. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Suparman, U. A. 2013. Pendidikan Akidah Akhlak. Jakarta: Kencana.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.